SURABAYA (SUARAINDONESIA.NET) Dalam babak Final Pekan Olahraga Wilayah Timur (Porwiltim) TNI Angkatan Laut Tahun 2023, Komando Armada (Koarmada) II berhasil mencetak prestasi dengan meraih juara 1 pada pertandingan Tenis Lapangan Ganda Putra Tingkat Perwira Menengah (Pamen), juara 3 pada Tenis Lapangan Tunggal Putri, juara 3 Tenis Lapangan Ganda Putri, juara 3 Tenis Lapangan Tunggal Putra, dan juara 3 Tenis Lapangan Ganda Putra, bertempat di Lapangan Jala Krida Loka Akademi Angkatan Laut (AAL). Jumat (14/7/2023).
Sementara itu, pada pertandingan Bola Voli yang dilaksanakan di GOR Jala Krida Mandala AAL, kontingen Koarmada II Tim Putri dan Tim Putra berhasil mencetak prestasi dengan meraih juara 2. Sedangkan pada pertandingan sepakbola yang dilaksanakan di Lapangan Jala Krida Mandala AAL, Koarmada II berhasil mencetak prestasi dengan meraih juara 3.
Dalam sambutannya, Pangkoarmada II Laksda TNI Maman Firmansyah mengucapkan selamat serta bangga atas prestasi yang telah diraih dan berterima kasih kepada seluruh atlet Koarmada II, atas semangat yang telah diberikan dalam Porwiltim 2023, sehingga Koarmada II dapat meraih prestasi di setiap cabang olahraga yang dilombakan.
“Diharapkan pada event selanjutnya, Koarmada II tetap bisa mendapatkan hasil yang membanggakan,” ujar Pangkoarmada II. (SI02)